08 Juli 2025
no image

Bea Cukai Dukung Sistem Logistik Nasional melalui Implementasi NLE di Sejumlah Titik Strategis

 

Jakarta, 08-07-2025 – Bea Cukai terus berupaya mendukung sistem logistik nasional melalui penerapan national logistic ecosystem (NLE) di sejumlah titik strategis. Hal tersebut juga diperkuat melalui sinergi antarinstansi dalam pelaksanaan Coffee Morning di Balikpapan dan penandatanganan nota kesepahaman penerapan piloting single submission (SSm) di Semarang.

Bea Cukai Balikpapan menghadiri kegiatan Coffe Morning bertajuk “Sharing NLE” yang digelar oleh Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VII pada Senin (23/06). Kegiatan ini turut dihadiri oleh instansi terkait lainnya, seperti Karantina, KSOP (Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan), serta beberapa maskapai penerbangan.

Acara Coffee Morning tersebut menjadi forum strategis dalam kegiatan evaluasi dan monitoring NLE. NLE merupakan sebuah inisiatif nasional yang bertujuan menyelaraskan arus lalu lintas barang dan dokumen secara efisien, baik dalam lingkup internasional maupun domestik. 

Kepala Kantor Bea Cukai Balikpapan, RM Agus Ekawidjaja, dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antarinstansi guna menciptakan sistem logistik nasional yang transparan, efisien, dan berdaya saing. “NLE mendorong kolaborasi aktif antara instansi pemerintah dan sektor swasta melalui pertukaran data, simplifikasi proses bisnis, dan digitalisasi layanan,” imbuhnya.

Bea Cukai Balikpapan tercatat sebagai kantor yang telah mengimplementasikan NLE secara serentak di tiga titik strategis, yaitu Pelabuhan Kariangau, Pelabuhan Semayang, dan Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan. Bea Cukai Balikpapan…