08 Juli 2025
Menilik Penerimaan Bea Cukai Jateng DIY Hingga Akhir Mei 2023

Menilik Penerimaan Bea Cukai Jateng DIY Hingga Akhir Mei 2023

PENERIMAAN

Semarang (13/06) – Realisasi penerimaan Bea Cukai Jateng DIY hingga akhir Mei 2023 mencapai Rp19,03 triliun. Hal ini diungkapkan Kepala Kantor Bea Cukai Jateng DIY, Akhmad Rofiq saat pelaksanaan Dialog Kinerja Organisasi (DKO) Senin, 12 Juni 2023 yang diikuti oleh seluruh kepala satuan kerja di bawahnya.


Rofiq menjelaskan bahwa angka tersebut merupakan akumulasi dari penerimaan sektor cukai dan kepabeanan dari 9 satuan kerja di wilayah pengawasan Bea Cukai Jateng DIY. Angka tersebut setara dengan 35,30?ri target yang dibebankan pada tahun 2023. “Untuk saat ini memang penerimaan cukai masih mendominasi dengan menyumbang Rp18,9 triliun atau setara 35,07% hingga akhir Mei 2023,” ungkap Rofiq. Sementara itu, Kepala Bidang Kepabeanan dan Cukai Nur Rusydi menambahkan penerimaan kepabeanan didukung oleh penerimaan bea masuk importasi raw sugar yang mencapai Rp65,3 miliar. “Kenaikan penerimaan bea masuk pada bulan Mei dikontribusi kenaikan importasi raw sugar oleh Bea Cukai Tanjung Emas dan Bea Cukai Cilacap sebagai komoditi terbesar bea masuk yang naik sebesar Rp 28,58 M atau 77,9% m-to-m,” jelas Nur Rusydi.
Disisi lain, penerimaan bea keluar telah mencapai Rp24,86 miliar atau setara dengan 69,76?ri target yang dibebankan. Angka ini telah menembus target trajectory bulan Mei dengan mencapai Rp6,97 miliar. Selanjutnya, meskipun optimis penerimaan tahun ini tercapai, tetapi Rofiq menghimbau kepada seluruh jajarannya untuk terus memantau penerimaan hingga akhir tahun. “Kepada Bea Cukai Semarang, tolong dipantau untuk penerimaan cukai MMEA, supaya bisa selalu naik tiap bulannya. Dan untuk penerimaan cukai HT, tolong kepada Bea Cukai Kudus untuk memperhatikan kelancaran Ceisa ExSIS agar tidak terjadi komplain dari para penggunanya,” imbuh Rofiq.