07 Juli 2025
Prestasi dan Capaian Positif Bea Cukai Tanjung Emas Tahun 2023

Prestasi dan Capaian Positif Bea Cukai Tanjung Emas Tahun 2023

PENERIMAAN

Berikan kinerja terbaik sepanjang 2023, Bea Cukai Tanjung Emas tutup tahun dengan berbagai capaian dan prestasi. Jalankan fungsi sebagai revenue collector, berhasil kumpulkan  penerimaan negara total Rp 1,86 triliun. Penerimaan tersebut terdiri dari Bea Masuk sebesar Rp 1,8 triliun, Bea Keluar sebesar Rp 58,96 miliar, dan Cukai sebesar Rp 1,22 juta. Jumlah penerimaan tahun ini meningkat sebesar 20?ri penerimaan tahun 2022. Selain itu Bea Cukai Tanjung Emas juga mengumpulkan Pajak Dalam Rangka Impor (PDRI) sebesar Rp 10,89 triliun, Rabu (10/1/24).


Dalam rangka pengawasan dan perlindungan masyarakat (community protector), Bea Cukai Tanjung Emas turut berperan dalam menjaga perbatasan serta melindungi masyarakat dari penyelundupan dan perdagangan ilegal. Pada tahun 2023, berhasil menerbitkan sebanyak 632 Surat Bukti Penindakan (SBP) yang bernilai Rp 77,45 miliar atas komoditi tekstil dan produk tekstil, biji dan produk plastik, obat-obatan, handphone hingga besi baja. Atas penindakan tersebut Bea Cukai Tanjung Emas mampu mengamankan penerimaan dari potensi kerugian negara senilai Rp 5,68 miliar. Bea Cukai Tanjung Emas juga berupaya dalam memaksimalkan penerimaan negara melalui proses lelang Barang Milik Negara (BMN) bekerjasama dengan KPKNL Semarang melalui lelang.go.id. Tercatat sampai akhir tahun 2023, berhasil menyetor penerimaan ke kas negara senilai Rp 9,87 miliar. Salah satunya lelang hasil penegahan Bea Cukai Tanjung Emas berupa mobil klasik merek Mercedes Benz Tipe W113 280 SL Pagoda (E3-09) keluaran tahun 1970 yang berhasil dilelang senilai Rp 4,5 miliar, melebihi nilai limit hingga 154%. Di tengah kondisi ketidakpastian perekonomian global dan dampak kondisi geopolitik perang Ukraina dan Timur Tengah, Bea Cukai Tanjung Emas jalankan peran sebagai trade facilitator dan industrial assistance, dengan memberikan fasilitas pelayanan dalam kegiatan impor yang didominasi oleh bahan baku dan barang modal yang mencerminkan berlanjutnya penguatan aktivitas produksi dalam negeri seiring dengan peningkatan permintaan sektor industri pengolahan yang diharapkan memberikan kontribusi positif untuk peningkatan dan pertumbuhan ekonomi terutama di Jawa Tengah. Sepanjang 2023 Bea Cukai Tanjung Emas telah memberikan fasilitas kepabeanan berupa Pembebasan Bea Masuk atas impor kembali barang yang telah diekspor sebanyak 91 dokumen, izin pembongkaran barang impor di tempat lain selain kawasan pabean dan izin penimbunan barang impor di tempat lain yang diperlakukan sama dengan Tempat Penimbunan Sementara sebanyak 126 dokumen, serta pemberian fasilitas pembebasan bea masuk dan cukai, tidak dipungut PPN atau PPNBM serta dikecualikan dari pemungutan PPh pasal 22 atas impor barang untuk keperluan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan (Litbang) dan atas impor persenjataan, amunisi, perlengkapan militer dan kepolisian termasuk suku cadang yang diperuntukkan bagi keperluan pertahanan dan keamanan negara (hankam) sebanyak 18 dokumen. Aktivitas ekspor melalui Pelabuhan Tanjung Emas menembus nilai ekspor hingga Rp198,15 triliun yang didukung aktivitas ekspor komoditi unggulan di Jawa Tengah dan sektor manufaktur yang masih tumbuh kuat seperti furniture, garmen, sepatu dan alas kaki, kayu semi olahan, barang dari kulit. Sebagai hasil dari inisiasi peningkatan pelayanan dan pengawasan barang kiriman, Bea Cukai Tanjung Emas menerima penghargaan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) dalam kategori Top 45 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2023 atas inovasi CEISA Barang Kiriman dengan mengunakan Consignment Note (CN) untuk memberikan kemudahan impor barang kiriman Pekerja Migran Indonesia secara cepat, humanis dan akuntabel. Inovasi lain Bea Cukai Tanjung Emas dalam hal pelayanan publik berbasis IT melalui Aplikasi Gendis Legi (Gerbang Informasi dan Layanan Terintegrasi) yang merupakan portal pengajuan berbagai macam layanan online pada Bea Cukai Tanjung Emas. Aplikasi Gendis Legi dibuat untuk melengkapi layanan yang belum tersedia pada Portal Pengguna Jasa dan tidak terhubung pada CEISA Portal Pengguna Jasa. Aplikasi ini diciptakan untuk mengurangi pelayanan tatap muka dengan mengusung kemudahan layanan yang dapat diakses dimanapun dan tentunya bebas biaya. Pelaksananaan berbagai inovasi pelayanan didukung sistem manajemen mutu berbasis efektivitas, efisiensi, dan akuntabilitas serta sistem anti penyuapan yang didasari nilai integritas sesuai dengan standar internasional berdasarkan ISO 9001:2015 dan 37001:2016. Dengan memberikan pelayanan yang berstandar internasional Bea Cukai Tanjung Emas mampu meraih capaian Indeks 4,67 dari skala 5,00 dengan kategori Sangat Puas pada Survei Kepuasan Pengguna Jasa (SKPJ) berdasarkan pengukuran yang dilakukan oleh Kantor Pusat Direktorat Jenderal Bea dan Cukai atas pelayanan yang telah diberikan Bea Cukai Tanjung Emas sepanjang tahun 2023.
“Capaian dan prestasi gemilang yang telah diraih oleh Bea Cukai Tanjung Emas tidak lepas dari koordinasi baik dengan stakeholder serta peran serta pengguna jasa dan masyarakat dalam mendukung Bea Cukai menjadi lebih baik”, ungkap Kepala Kantor Bea Cukai Tanjung Emas, Galih Elham Setiawan. Sebagai bentuk apresiasi, Bea Cukai Tanjung Emas terus mempertahankan komitmen untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan sebagai wujud bakti kepada Indonesia.