09 Juli 2025
Sosialisasi Sistem Aplikasi Sentralisasi Pelayanan TPB (CEISA TPB)

Sosialisasi Sistem Aplikasi Sentralisasi Pelayanan TPB (CEISA TPB)

PELAYANAN

Purwokerto (27/04) - KPPBC Tipe Pratama Purwokerto mengadakan kegiatan Sosialisasi Sistem Aplikasi Sentralisasi Pelayanan TPB (CEISA TPB). Sosialisasi di hadiri oleh Perusahaan Kawasan Berikat dibawah pengawasan KPPBC Tipe Pratama Purwokerto diantaranya PT.Indokores Sahabat, PT Boyang Industrial, PT Hyup Sung Indonesia, PT Veronique Indonesia, dan PT Indesso Aroma. Bertindak sebagai narasumber yaitu Fauzie Barkah Ninga Mulloh selaku Kepala Subseksi Perbendaharaan dan Pelayanan dan Sobron selaku Pelaksana pada Subseksi Perbendaharaan dan Pelayanan. Kegiatan Sosialisasi dibagi menjadi 2 (dua) sesi, sesi pertama yaitu penyampaian materi tentang perubahan tata laksana di tempat penimbunan berikat dan pentahapan mandatory sistem aplikasi sentralisasi pelayanan TPB (CEISA TPB)  dan sesi kedua yaitu pelatihan Sistem CEISA TPB.

Dalam pemaparannya Fauzie Barkah menyampaikan beberapa konsepsi perubahan tata laksana di tempat penimbunan berikat diantaranya mengenai implementasi manajemen risiko, perubahan format pemberitahuan pabean, otomasi pemberitahuan pabean, dan layanan mandiri untuk TPB dengan syarat tertentu. Pada sesi kedua disampaikan materi mengenai tata cara penggunaan Modul TPB. Peserta sosialisasi yang sebelumnya telah diminta membawa laptop dipandu secara langsung tentang bagaimana tata cara penggunaan Modul TPB tersebut. Beberapa hal baru yang terdapat pada Sistem CEISA TPB diantaranya sebagai berikut :

  • Penyederhanaan proses bisnis
  • Penyederhanaan arsitektur sistem untuk mempermudah penyelesaian masalah
  • Aktivasi modul melalui portal pengguna jasa
  • Pengiriman data melalui internet
  • Pengecekan status dan respon melalui portal pengguna jasa
  • Penerbitan respon kode Billing melalui modul
  • Integrasi dengan perijinan online
  • Penerapan Gate Mandiri
  • Dimungkinkan Integrasi dengan internal system perusahaan

Kegiatan Sosialisasi Sistem Aplikasi Sentralisasi Pelayanan TPB (CEISA TPB) ini dilaksanakan dalam rangka persiapan Implementasi Mandatory CEISA TPB pada KPPBC Tipe Pratama Purwokerto yang dijadwalkan di Tahap IV yaitu pada tanggal 1 Juni 2017.