Jakarta, 03-07-2025 - Jaga stabilitas keamanan nasional dan tekan peredaran barang ilegal, Bea Cukai perkuat sinergi dengan berbagai instansi penegak hukum dan lembaga pengawas lainnya di berbagai wilayah Indonesia. Sinergi tersebut diwujudkan melalui kegiatan patroli bersama di perbatasan, diskusi terfokus penanganan pidana kepabeanan dan cukai, hingga koordinasi dalam pengawasan lalu lintas obat dan makanan dari luar negeri.
Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai, Budi Prasetiyo, menyampaikan bahwa pengawasan lintas sektor menjadi kunci dalam menghadapi tantangan pengawasan kepabeanan yang semakin…